22 March 2009

Idealkah Berat Badan Anda?

Berat yang ideal membuat penampilan Anda lebih prima. Dan yang penting, risiko terkena penyakit pun berkurang.

Salah satu tujuan melakukan olahraga adalah menjaga agar berat badan tetap ideal, selain tentu saja membuat bugar. Kalau mau jujur, siapa sih, wanita yang mau punya tubuh gemuk? Dengan berat badan yang ideal penampilan Anda tentu jadi jauh lebih menarik. Dan yang penting, berat badan ideal mengurangi resiko Anda terkena berbagai penyakit.

Untuk mengetahui apakah berat badan Anda sudah cukup ideal, Anda bisa menggunakan Indeks Massa Tubuh (IMT). Dengan perhitungan yang sederhana tersebut Anda akan tahu apakah berat badan Anda sudah termasuk ideal, kurang atau justru kelebihan bobot.

MENGHITUNG INDEKS MASSA TUBUH (IMT)

IMT untuk bangsa Asia berbeda dengan Amerika atau Eropa. Untuk orang Amerika atau Eropa, biasanya batas overweight IMT adalah 25. Sedangkan untuk orang Asia, batasan IMT untuk overweight yaitu 23. Hal ini dikarenakan bentuk tubuh serta struktur tulang bangsa Asia yang cenderung lebih kecil dari orang Amerika maupun Eropa. Jadi, bila IMT Anda sudah lebih dari 23 berarti Anda sudah harus mulai memperhatikan makan Anda.

RUMUS :

IMT = Berat Badan (kg) : Tinggi Badan (m2)

Contoh :
Berat Badan = 52 kg
Tinggi Badan = 1,6 m

IMT = 52 : 1,6(2) = 52 : 2,56 = 20,31


KLASIFIKASI NILAI IMT :

Underweight < 18,5
Ideal 18,5 - 25,0
Overweight 25,0 - 29,9
Obese I 30,0 - 34,9
Obese II 35,0 <

No comments:

Post a Comment